PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT PRAKTEK PENGAJARAN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN DAN PENGALAMAN DI SDIT DARUL HASANI TAMBUN BEKASI
DOI:
https://doi.org/10.54125/lentera.v1i01.57Kata Kunci:
Calon Guru, Praktek Pengalaman Lapangan, Pengajaran, Pendidikan, SekolahAbstrak
Praktek Pengalaman Lapangan Keguruan (PPLK) merupakan program yang harus dilaksanakan oleh Mahasiswa STAI Bani Saleh sebagai implementasi pengabdian perguruan tinggi kepada sekolah. Dalam melaksanakan program ini, mahasiswa diharapkan mendapatkan pengalaman lapangan mengenai kegiatan dan segala hal yang menyangkut aktivitas sekolah. Sekolah merupakan bagian penting dalam proses Pendidikan Nasional yang membentuk individu menjadi manusia yang berkualitas, yang dapat membangun diri sendiri, bangsa serta agama. SDIT Darul Hasani sebagai bagian dari komponen Pendidikan yang sejak awal berdirinya telah menyatakan komitmennya terhadap dunia Pendidikan. Kegiatan ini satu paket dengan kegiatan PPLK yang dilaksanakan antara bulan September sampai Oktober 2023. Kelompok beranggotakan 15 orang mahasiswi di bawah bimbingan 1 dosen. Sebelum melaksanakan program ini, mahasiswa diharuskan untuk melakukan observasi dan wawancara dengan pihak-pihak sekolah seperti Kepala sekolah, Guru dan Karyawan SDIT Darul Hasani. Dengan mengikuti kegiatan ini, mahasiswa dapat memiliki pengalaman dalam mengajar secara langsung dengan menerapkan teori-teori yang didapatkan di bangku perkuliahan, serta memperluas wawasan mahasiswa tentang tugas pendidik, kegiatan pembelajaran, dan kegiatan lain yang menunjang kelancaran proses belajar mengajar di sekolah.